Saat ini perkembangan bisnis pakaian brand lokal tak hanya menjamah kalangan remaja maupun dewasa, namun hingga ke kalangan bayi dan anak-anak. Saat ini mulai banyak brand lokal yang menghadirkan pakaian baby and kids dengan harga yang bersaing dan dengan kualitas yang baik. Bahkan hingga sukses ke pasar Internasional.
Salah satu brand lokal pakaian anak yang sukses hingga ke pasar Internasional adalah Bohopanna yang telah melakukan ekspansi ke beberapa negara besar di Asia, Amerika dan Eropa. Bahkan pada tahun 2020, Bohopanna telah membuka toko pertamanya di Spanyol. Sementara di Indonesia, Bohopanna hadir di Buiboo store, Mall Kota Kasablanka, Jakarta.
Foto: instagram.com/bohopannaofficial
Brand yang sebelumnya dikenal sebagai Boho Baby ini bisa dibilang sebagai salah satu brand lokal pakaian anak terbesar di Indonesia. Bagaimana tidak, pertumbuhan Bohopanna berkembang sangat pesat setiap tahunnya, dari yang hanya produksi rumahan hingga memiliki manufaktur dan warehouse sendiri dengan waktu yang singkat dan penjualan yang hampir mencapai dua kali lipat setiap bulannya.
Foto: instagram.com/bohopannaofficial
Founder dan CMO Bohopanna, Devy Natalia, mengatakan bahwa brand Bohopanna telah didirikan sejak tahun 2017 silam. Awal mula terbentuknya brand Bohopanna, berawal dari kegelisahan Devy Natalia dalam mencari pakaian anak yang lucu saat dipakai dan difoto sekaligus nyaman. Devy akhirnya memberanikan diri mendirikan Bohopanna saat dalam keadaan hamil anak pertama. Hal ini tentunya tidaklah mudah, mengingat Devy mengurus segalanya hanya dengan partnernya, dan harus membagi waktu dengan baik sebagai seorang istri, ibu dan juga pengusaha. Namun Devy selalu mengimplementasikan sikap profesional dalam pekerjaan dan usahanya.
Founder dan CMO Bohopanna, Devy Natalia. Foto: instagram.com/devynataila
Sejak awal berdirinya Bohopanna, Devy Natalia memiliki tujuan untuk memasarkan Bohopanna hingga ke luar negeri. Tentunya mimpi tersebut merupakan mimpi para pengusaha lainnya yang memiliki brand lokal. Dan saat ini Bohopanna telah berhasil membawa namanya hingga ke luar negeri. Dengan adanya hal ini, jelas dapat membuktikan bahwa produk-produk lokal memiliki kualitas yang tak kalah jauh dengan produk luar negeri.
Foto: instagram.com/bohopannaofficial
Bohopanna sendiri memiliki misi untuk membuat produk daily wear yang berkualitas dari segi bahan, harga yang affordable dan memiliki style fashionable.
Di Indonesia saat ini masih banyak pelanggan yang melihat pakaian anak dari segi bahan dan harga saja, tetapi tidak melihat dari segi desain. Dengan hadirnya Bohopanna diharapkan dapat mengajak para pelanggan untuk memperhatikan gaya anak. Hal tersebut sudah menjadi salah satu patokan untuk Bohopanna, dengan mengedepankan kualitas dan desain dari setiap produk yang ditawarkan, tentunya dengan harga yang affordable sehingga semua kalangan dapat menggunakan Bohopanna.
Nah, buat kalian yang ingin membuka bisnis seperti Devy Natalia dan bingung mengatur setiap transaksinya, download aja aplikasi Kasirini. Kasirini merupakan aplikasi penjualan yang menghadirkan fitur untuk mengatur usaha dan penjualanmu dengan gratis!